Efektivitas Pemanfaatan Gawai untuk Peliputan Berita Jurnalistik pada Pelajar Sekolah Menengah Atas Nasima Semarang

Authors

  • Arni Ernawati Universitas Dian Nuswantoro Semarang
  • Erna Zuni Astuti Universitas Dian Nuswantoro Semarang
  • Dyah Soelistyowati Universitas Dian Nuswantoro Semarang

DOI:

https://doi.org/10.54471/khidmatuna.v2i1.1246

Keywords:

Gawai, Jurnalistik, Berita

Abstract

Saat ini dunia ilmu pengetahuan dan elektronik semakin berkembang pesat. Perkembangan memasuki dunia yang semakin digital dan teknologi yang biasa kita gunakan dalam kehidupan kita sehari hari. Perkembangan teknologi juga mempengaruhi dalam media komunikasi. Komunikasi pada era dulu menggunakan media cetak seperti surat kabar, kemudian berkembang dengan keberadaan televisi dan radio. Media kterus dikembangkan mengingat perannya yang sangat penting bagi kehidupan. Bahkan dianggap sebagai kebutuhan yang harus dipenuhi oleh setiap orang. Seiring  perkembangan  waktu,  teknologi  berkembang  pesat,  dan  menjadi bagian penting suatu kehidupan didunia. Salah satu produk elektronik yang paling dianggap memepengaruhi kehidupan dunia yaitu handphone. Handphone merupakan alat komunikasi yang dapat digunakan secara jarak jauh dengan fitur seperti panggilan suara dan pesan singkat (SMS). Semakin berkembangnya zaman muncullah smartphone yang memiliki fitur yang lebih canggih  dan  lengkap.  Selain  sebagai  alat  komunikasi,  smartphone  juga memiliki kamera yang dapat digunakan untuk menghasilkan foto atau video. Kamera merupakan alat utama dalam sebuah kegiatan jurnalistik sebagai bukti atau gambaran mengenai keadaan yang dijelaskan dalam hasil jurnalistik. Karena  dunia  yang semakin berkembang terutama  dalam dunia eletronik, menjadikan  kamera  bukan  alat  satu-satunya  dalam  kegiatan  jurnalistik terutama peliputan berita. Smartphone yang peredarannya sangat luas dan memiliki  fitur  kamera  yang  tidak  kalah  canggih  dari  kamera  broadcast memiliki peluang untuk dijadikan sebagai alat untuk meliput berita, karean peredarannya yang lebih luas dan lebih familiar, maka berita yang dihasilkan pun akan lebih luas dibanding harus dengan peralatan broadcast. Pada tulisan ini  akan disajikan hasil wawancara mengenai  pendapat dan tips wartawan tentang penggunaan smartphone untuk kegiatan peliputan sebuah berita.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-11-15

How to Cite

Ernawati, A., Astuti, E. Z., & Soelistyowati, D. (2021). Efektivitas Pemanfaatan Gawai untuk Peliputan Berita Jurnalistik pada Pelajar Sekolah Menengah Atas Nasima Semarang. Khidmatuna Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2(1), 37–49. https://doi.org/10.54471/khidmatuna.v2i1.1246

Issue

Section

Articles